24 C
id
Ayo gabung jadi wartawan TriargaNews.Com ! Klik Di sini! 


MASJID NURUL IMAN DINILAI


Kamis, 23 Desember 2010

Tim Penilai lomba masjid percontohan tingkat Kabupaten Agam disambut antusias jemaah Masjid Nurul Iman Pasanehan, Nagari Lasi Kecamatan Canduang,  Rabu (22/12).

Selain para jemaah masjid, kehadiran tim penilai yang diketuai Drs. H. Thamrin, M.Ag itu juga disambut Camat Canduang Monisfar, Kepala KUA Zulkarnain Batubara, Kepala UPT Pendidikan Drs. Ariyetman, Wali Nagari Lasi Masril Khatib Bandaro, Wali Jorong Pasanehan Yunasril  serta Pengurus Masjid dan para jamaah termasuk tokoh-tokoh masyarakat.

Menurut Kepala KUA Kecamatan Canduang Zulkarnain Batubara mengatakan, pengumuman masuknya Masjid Nurul Iman Pasanehan nominasi 3 besar tingkat kabupaten Agam baru diketahui sekitar pukul 15.00 WIB hari Selasa ( 21/12) dari jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam kepada pengurus Masjid Nurul Iman.

Setelah dilakukan koordinasi dengan berbagai pihak, disepakati segala persiapan dilakukan pada malam harinya. " Alhamdulillah semua persiapan dapat kita upayakan secara maksimal sampai dini hari bersama dengan para pengurus," ujar Kepala KUA Kecamatan Canduang Zulkarnain Batubara, S.Ag.

Ditambahkan Zulkarnain, masuknya Masjid Nurul Iman ini merupakan nilai tambah bagi masyarakat Kecamatan Canduang dalam memotivasi jemaah untuk terus berupya membangun dan melaksanakan fungsi-fungsi masjid secara utuh.

Pada kesempatan itu, Ketua Tim Penilai Drs. H. Thamrin, M.Ag mengungkapkan, salut dan bangga atas semangat masyarakat dan jamaah masjid Nurul Iman dalam menghadapi acara lomba ini. " Semangat ini perlu kita pupuk dan tumbuh kembangkan sejalan dengan upaya kita untuk meramaikan masjid dengan berbagai kegiataan," ujar Thamrin.

Sementara itu, Pengurus Masjid Asdar Salim mengatakan, masjid Nurul Iman ini, selain telah memiliki visi dan misi serta Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga serta Anggaran Pendapatan dan Belanja Masjid, juga masjid ini telah mengantongi sertikat tanah waqaf, baik untuk tanah lokasi masjid maupun untuk aset sawah dan kolam yang telah diwaqafkan ke masjid.

Selain itu, masjid ini juga telah memiliki unit usaha jasa koperasi masjid serta kmemiliki Badan Pengelola Zakat ( UPZ ) dan selalui menyantuni anak yatim dan anak-anak para jamaahnya yang berprestasi ynag kebetulan berasal dari keluarga jamaah yang kurang mampu melalui dana santunan bea siswa, jelas Asdar yang didampingi Sekcam Canduang Drs. Surya Wendri. | CMC-001 M. Kayo 



====================
Mohon komentar dan masukan...............!!!
Share postingan ini di facebook dan twiter anda. Click logo
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar