24 C
id
Ayo gabung jadi wartawan TriargaNews.Com ! Klik Di sini! 


CAMAT CANDUANG SERAHKAN BANTUAN BUPATI TUK KORBAN KEBAKARAN

Bupati Agam Ir. H. Indra Chatri, M.Sp. Dt Malako Nan Putiah mengucurkan lagi bantuan lanjutan untuk korban bencana kebakaran di Halaman Panjang jorong Batu Balantai kenagarian Canduang Koto Laweh sejumlah 11, 5 juta rupiah melalui Dinas Sosial Kabupaten Agam. Bantuan itu diserahkan oleh Camat Canduang Monisfar, Sos kepada wali nagari Canduang Koto Laweh Thamrin H.K Dt. Pangeran S.Sos pada Selasa (16/08) di lokasi bencana.

Wali nagari Canduang Koto Laweh mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan ini terlebih-lebih kepada Zulhendri Malin Batuah Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Canduang yang telah bersusah payah mengurus proposal dan surat-menyurat sampai ke Lubuk Basung.

Hadir juga pada penyerahan bantuan itu Ketua LKAAM Kecamatan Canduang HZ. Dt. Ambasa. Wali jorong Batu Balantai M.N Kari Batuah dan ketua posko Drs. Hadrial. | CMC-003
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru